Kecamatan TebasPolitik

Harni Indriani: Tahun Baru Imlek 2023 Membawa Pesan Damai untuk Masyarakat di Dapil II

×

Harni Indriani: Tahun Baru Imlek 2023 Membawa Pesan Damai untuk Masyarakat di Dapil II

Sebarkan artikel ini
Harni Indriani
Anggota DPRD Kabupaten Sambas, Harni Indriani./Istimewa

KLIKSAMBAS.COM, -Anggota DPRD Kabupaten Sambas, Harni Indriani mengatakan Tahun Baru Imlek 2023 membawa pesan damai untuk masyarakat di Dapil II (Tebas-Tekarang), Minggu 22 Januari 2023.

Politisi Partai PAN tersebut mengatakan, Tahun Baru Imlek 2023 merupakan momen untuk mempererat tali persahabatan antar suku agama ras dan golongan.

Harni Indriani mengatakan, masyarakat di Dapil II, utamanya di Kecamatan Tebas sangat antusias menyambut dan merayakan Tahun Baru Imlek 2023.

Diapun mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2023 kepada masyarakat yang merayakannya, khususnya etnis Tionghoa.

“Saya ucapkan selamat merayakan Tahun Baru Imlek 2023 kepada seluruh masyarakat khususnya di Dapil II, mudah-mudahan Imlek tahun ini mampu membawa pesan damai untuk kita semua,” ujarnya.

Selanjutnya, Harni Indriani mengatakan, kelancaran perayaan Tahun Baru Imlek 2023 adalah bentuk tingginya nilai-nilai toleransi masyarakat di Dapil II.

“Saya harap, nilai-nilai toleransi ini tidak dinodai dengan hal-hal kecil yang dapat menggangu stabilitas keamanan dan ketentraman di lingkungan kita,” tandasnya.

Comment